[ADS] Top Ads

Vivo S1, Smartphone-nya Para Muda-Mudi. Katanya...


Selasa, 16 Juli kemarin sebuah ponsel pintar terbaru dari Vivo resmi dirilis di Indonesia, yaitu Vivo S1. Selamat untuk Vivo yang sudah berhasil mendapat gelar S1. Ngomong-ngomong, dulu kuliah jurusan apa nih?

Vivo S1 ditujukan untuk menyasar kaum millenial, katanya. Dijual dengan harga resmi Rp 3.599.000. Dengan harga 3,6 juta kembali seribu, seperti apa spesifikasinya?

DESAIN

Melihat penampakannya, desain Vivo S1 terlihat stylish dan eye-catching. Hadir dengan dua warna yakni Cosmic Green dan Skyline Blue.

Vivo S1 Cosmic Green
Vivo S1 Skyline Blue



Stylish

Kedua varian warna yang dihadirkan memiliki efek mengkilap seperti pantulan kaca. Vivo S1 juga menggunakan desain bodi 2,5D sehingga membuatnya nyaman dalam genggaman tangan.

Bodi Polycarbonate

Dilihat sekilas, ponsel ini memang terlihat seperti terbuat dari kaca. Namun sebenarnya bodi belakangnya ini berbahan polycarbonate. Dengan desain yang sangat pas ini, bisa membuat mata tertipu dan mengira kalau ponsel ini benar-benar kaca. Namun setelah menggenggamnya, barulah kita sadar bahwa ini bukan kaca. Meskipun begitu, Vivo S1 tetap kokoh dan bagus.

Layar Super AMOLED

Vivo S1 menggunakan layar Super AMOLED yang akan memanjakan mata dengan tampilannya yang jernih. Ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan fitur Always On Display dengan berbagai tema unik sesuai dengan gaya yang kita sukai. Bentang layarnya seluas 6.38 inci dengan aspek rasio 19,5:9 dan punya rasio screen-to-body mencapai 90%. Wajar bila Vivo menamakan layar Vivo S1 ini dengan Super AMOLED Ultra All Screen. Layarnya sudah Full HD+ yang membuatnya semakin nyaman dipandang.

Screen Touch ID

Melihat bagian belakang bodi Vivo S1, kita tidak lagi menemukan sensor sidik jari karena ponsel ini sudah dibekali dengan sensor fingerprint di dalam layar. Vivo menyebutnya sebagai Screen Touch ID.

PERFORMA

Vivo S1 hadir dengan performa yang andal sesuai dengan harga yang ditawarkan. Dibekali dengan RAM sebesar 4GB kemudian dilengkapi juga dengan storage internal besar yakni 128GB.

Pakai SoC MediaTek Helio P65

SoC yang dipakai ponsel ini menggunakan MediaTek Helio P65 berdesain 12nm. Menggunakan prosesor octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 dan 6x1.7 GHz Cortex-A55).

Ultra Game Mode & Multi-Turbo

Untuk menambah pengalaman menyenangkan saat bermain game, Vivo membekali S1 dengan fitur Ultra Game Mode. Selain itu, ada juga fitur Multi-Turbo yang diklaim Vivo bisa mengurangi frame-drop hingga 300%.

Storage Besar

Kapasitas memori internal Vivo S1 128GB. Ini terbilang besar, dan tentu saja membuat kita bisa menyimpan lebih banyak file dan aplikasi. Selain itu, kita juga masih bisa menambah storage-nya dengan microSD jika memori internalnya masih belum cukup.

Baterai Jumbo & Fast Charging

Dengan kapasitas baterai 4.500mAh, kita bisa lebih leluasa menggunakan ponsel ini untuk berbagai kegiatan sepanjang hari. Besarnya kapasitas baterai Vivo S1 juga ditopang dengan fitur Dual-Engine Fast Charging yang membuat pengisian daya menjadi lebih cepat.

KAMERA

Triple kamera belakang ditambah satu kamera depan berukuran piksel besar akan memanjakan kita untuk memenuhi kebutuhan fotografi. Kamera belakangnya didesain bertumpuk ke bawah, sedangkan kamera depannya diletakkan pada bagian notch bergaya water drop. Baik kamera depan maupun belakangnya sama-sama sudah dilengkapi dengan AI (Kecerdasan Buatan).

Kamera Belakang

Lensa utama kamera belakangnya beresolusi 16MP dengan bukaan cukup lebar f/1.78 dengan dukungan sensor Sony IMX499. Di bawahnya, terdapat lensa wide berukuran 8MP dengan bukaan f/2.2 yang bisa mengambil gambar hingga 108 derajat. Lensa ketiga berukuran 2MP sebagai sensor untuk menghasilkan gambar bokeh dengan bukaan f/2.4.

Kamera Depan

Salah satu  yang menjadi daya tarik dari Vivo S1 adalah kamera depannya yang beresolusi 32MP dengan bukaan f/2.0. Dengan resolusi sebesar ini, kamera depan Vivo S1 bisa menghasilkan gambar yang tajam, jernih, dan memukau.

LAIN-LAIN

Berikut adalah beberapa spesifikasi dan fitur yang menjadi nilai tambah dari Vivo S1.

Smart Button

Mengingat semakin banyak orang yang menggunakan Google Assistant, Vivo S1 menyadari hal itu dengan menyematkan tombol Smart Button di bagian kiri ponsel untuk mengakses Google Assistant dengan lebih cepat.

Sensor Lengkap

Sensor yang tersedia di Vivo S1 terbilang lengkap mulai dari Accelerometer, Ambient light, Proximity, E-Compass, Gyroscope, dan fingerprint sensor.

Ada Jack Audio 3.5mm

Kehadirannya ini tentu menjadi nilai tambah mengingat banyak produsen kini mulai menghilangkan jack audio 3.5mm ini. Peletakannya juga pas yaitu pada bagian bawah ponsel jadi kabel earpices tidak akan begitu mengganggu.

Dalam Box

Dalam pembelian Vivo S1, kita akan mendapatkan satu unit Vivo S1, earpieces, kabel USB, adapter, SIM Ejector, case, dan screen protector. Dengan begini kita tidak perlu membeli aksesoris tambahan untuk Vivo S1 ini karena semua sudah tersedia bahkan sampai ke pelindung layarnya.

Yang Kurang 

Dengan harga 3,6 juta, sayangnya Vivo S1 masih menggunakan kabel micro USB 2.0. Mungkin jika Vivo memberikan USB Type-C akan membuat ponsel ini semakin sempurna. Namun kekurangan ini tertutupi dengan adanya fingerprint dalam layar dan layar Super AMOLED lengkap dengan Always On Display-nya.

KESIMPULAN


  • Vivo S1 yang diproyeksikan untuk menggaet kaum muda-mudi rasanya pas dengan spesifikasi yang ditawarkan. Mulai dari sektor fotografi dengan 3 kamera belakang dan kamera depannya yang beresolusi besar. Kemampuan kamera Vivo S1 rasanya cukup untuk memanjakan kaum millenial di era serba digital ini.
  • Begitu pula untuk memanjakan para gamers mobile. Dengan SoC MediaTek Helio P65, kita sudah bisa merasakan pengalaman gaming yang baik apalagi ditambah dengan fitur Ultra Game Mode dan Multi-Turbo.
  • Semuanya kegiatan di atas bisa ditopang dengan kapasitas baterainya yang besar.


Sekian ulasan tentang Vivo S1.

4 komentar

  1. kalo ini speknya udah high level banget

    BalasHapus
  2. Siang mas... Wah dh lama sy mah ga liat hp baru... Soalnya sk bikin ngiler.. Sedang doku jg terbatas.. Jd udh 2 th msh setia ama hp ku ini aja.. Blom niat ganti yg baru... Lagian paling cmn ig, fb, youtube.. Podo ae... Selfi" jg malez wes tuek 😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haha gapapa mba, yang penting jiwanya masih muda

      Hapus

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Copyright © 2023

Adittp.com ~ Berisi Kegabutan